Kelompok belajar, berbagi, dan bertumbuh bersama dalam kasih yang berpusatkan pada Kristus sehingga semua anggota menikmati hidup Kristen yang penuh vitalitas, sukacita, dan alkitabiah.
A. Pelaksanaan
- Nama WAG: Growing Together September
- Tema WAG: "Digital Quotient (DQ)"
- Deskripsi WAG: Komunitas belajar Kristen yang sehati dan sepikir untuk hidup bertumbuh dalam Kristus.
- Presentasi Pelaksanaan Teknis WAG "Digital Quotient (DQ)" -> Jumat, 1 September 2023
- Pelaksanaan WAG "Kemerdekaan dalam Kristus" -> 4 - 30 September 2023
B. Narasumber dan Moderator
- Narasumber Pengarahan Diskusi "Digital Quotient (DQ)": Ibu Davida.
- Fasilitator WAG: Rei, Nikos, Roma, There, Bima, Mei, Evie, Dommy Risamena, Voldy Mokosolang, Marlyna, Feronica, Lusi Moriko, Masnauli Marbun.
C. Peserta
- Jumlah Pendaftar: 55
- Jumlah Anggota: 55
D. Topik Diskusi: "Digital Quotient (DQ)"
Pertanyaan dan Referensi GT September
8 Aspek Kecerdasan Digital (Digital Quotient/DQ)
Topik 1: Pengertian DQ, Identitas Digital, Penggunaan Waktu
Senin - Selasa (4-5 September) == Pengertian DQ:
- Sebelum kita berdiskusi tentang 8 aspek Digital Quotient, silakan bagikan pemahaman Anda tentang Digital Quotient (DQ) secara umum maupun dari perspektif Kristen?
- Mengapa DQ ini relevan dalam hidup orang Kristen pada era digital?
Rabu - Kamis (6-7 September) == Identitas Digital:
- Apa itu identitas digital? Apa saja yang perlu diperhatikan dalam mengelola identitas digital yang sehat?
- Bagaimana menghidupi identitas kita sebagai ciptaan baru dalam Kristus dalam menjalani identitas digital? Silakan bagikan prinsip-prinsip firman Tuhan yang mendasari pendapat Anda.
Jumat - Sabtu (8-9 September) == Penggunaan Waktu:
- Berapa lama Anda menghabiskan waktu di dunia online/screen time setiap harinya? Apa dampaknya bagi Anda?
- Bagaimana Alkitab mengatur tentang penggunaan waktu dan bagaimana hal tersebut dapat memberikan hikmat kepada kita dalam mengatur waktu di dunia digital?
Referensi:
Pengertian DQ:
- Kecerdasan Digital Disrupsi dan Indonesia Maju
- Digital Quotient
- Pahami Digital Quotient Kunci Sukses di Era Digital
- Digital Quotient dan Literasi Now
- Digital Quotient
Identitas Digital:
Penggunaan Waktu:
- Tips on Managing Your Screen Time for Good Mental Health
- Apa itu Screen Time dan Berapa Lama Screen Time yang Ideal
- Smartphones Screen Time and The Christian
- Guiding Principles Regarding Screen Time
Topik 2: Etika, Keamanan Data, Manajemen Hak Privasi
Senin - Selasa (11-12 September)
Aspek 3 (Etika)
Deskripsi: Kemampuan beretika saat sedang beriteraksi dengan orang lain secara online.
- Apa saja hal-hal yang membuat seseorang sulit menjaga etika ketika berinteraksi di dunia digital? Bagaimana pengalaman Anda?
- Bagaimana menerapkan nilai-nilai firman Tuhan dalam berinteraksi dan menjaga etika dalam dunia digital/online berdasarkan pengalaman Anda? Apa ayat firman Tuhan yang mendasarinya?
Rabu - Kamis (13-14 September)
Aspek 4 (Keamanan Data)
Deskripsi: Kemampuan melindungi data pribadi serta mampu menangani berbagai serangan siber.
- Bagaimana Anda menghadapi/mengantisipasi ancaman akan keamanan data pribadi Anda dan berbagai serangan siber, seperti phishing atau malware?
- Apa kaitannya kemampuan kita menjaga keamanan data pribadi maupun berbagai bentuk kejahatan dalam dunia digital dengan iman Kristen kita? Silakan sharingkan.
Jumat - Sabtu (15-16 September)
Aspek 5 (Manajeman Hak Privasi)
Deskripsi: Kemampuan menangani informasi pribadi yang dibagikan secara online dengan bijak guna melindungi privasi pribadi dan sesama.
- Apa konsekuensi dari ketidakbijakan dalam mengelola informasi pribadi maupun orang lain secara online? Adakah pengalaman Anda terkait hal ini yang dapat dibagikan?
- Silakan bagikan prinsip-prinsip firman Tuhan yang dapat menolong kita menjaga privasi diri kita sendiri maupun orang lain pada era digital ini. Anda dapat memberikan kesaksian Anda terkait hal tersebut.
Referensi:
Etika
- Ethics Digital Age
- Digital Ethics What Does it Mean
- ChatGPT and The Rise of AI
- The Faqs What Christians Should Know About Artificial Intelligence
- A Christian Ethic for AI? An Investigation of Statements from the Roman Catholic Church and Southern Baptist Convention
Keamanan Data
Manajemen Hak Privasi
- How to Protect your Digital Privacy
- 8 Prinsip Hak Privasi dalam Aturan Pelindungan Data Pribadi
- How God Works in a Data and Efficiency Driven World
- Indonesia Sudah Miliki Aturan Soal Perlindungan Data Pribadi
Topik 3: Berpikir Kritis, Rekam Jejak, Kepedulian
Aspek 6 (Berpikir Kritis) = 18-19 Sept.
Deskripsi: Kemampuan membedakan info yang benar dan salah, konten yang baik dan yang merusak, serta konten online yang dapat dipercaya dan yang perlu dipertanyakan.
- Bagaimana Anda menerapkan Critical Thinking dalam menghadapi berbagai informasi/konten di dunia online/digital? Pernahkah Anda memberikan edukasi mengenai hal tersebut kepada keluarga/kenalan Anda?
- Siapa tokoh Alkitab yang bisa menjadi teladan dalam berpikir kritis? Apa pelajaran penting yang Anda dapatkan?
Aspek 7 (Rekam Jejak) = 20-21 Sept.
Deskripsi: Kemampuan memahami sifat jejak digital dan akibatnya dalam kehidupan nyata serta bagaimana menanganinya dengan bertanggung jawab.
- Bagaimana pengaruh jejak digital Anda bagi kehidupan nyata Anda?
- Apa tindakan yang bisa Anda ambil untuk mengelola jejak digital Anda dengan bijak?
- Sebagai orang Kristen, apakah tujuan jejak-jejak digital kita dalam dunia online? Sudahkah Anda mencapai tujuan tersebut?
Aspek 8 (Kepedulian) = 22-23 Sept.
Deskripsi: Rasa kepedulian terhadap kebutuhan dan perasaan diri sendiri dan orang lain saat sedang online.
- Berikan tips berdasarkan pengalaman Anda maupun orang lain untuk meningkatkan rasa empati dalam lingkungan digital?
- Allah kita adalah Allah yang peduli. Bagaimana Anda dapat membagikan tentang kepedulian dan kasih Allah ini dalam setiap aktivitas online/digital Anda?
Referensi:
Berpikir Kritis:
- How to Teach Critical Thinking in The Digital Age Effective Strategies and Techniques
- What is Critical Thinking Anyway and Why Does it Matter
- Christians and The Need for Critical Thinking
Rekam Jejak:
- Jejak Digital Adalah: Pengertian, Bahaya, Cara Menghapus, dan Tips Mengelolanya
- Bisa Membahayakan Reputasi Pekerja, Pahami Jejak Digital dan Cara Mengelolanya
- Whats a Digital Footprint and Why Does it Matter
Kepedulian:
Topik 2: AI Quotient
Pertanyaan (Senin-Selasa):
- Dari 8 aspek Digital Quotient (DQ), mana yang paling lemah dan mana yang paling kuat dalam diri Anda? Jelaskan!
- Sebagai orang percaya, pelajaran penting apa yang Anda dapat tentang Digital Quotient (DQ) setelah mempelajari 8 aspeknya? Bagaimana itu menolong dalam hal meningkatkan kecerdasan untuk menghadapi era AI?
Pertanyaan (Rabu-Kamis):
- Apa saja aspek/faktor/kunci penting untuk menggunakan AI secara dewasa dan bertanggung jawab? Jelaskan jawaban Anda.
Pertanyaan (Jumat-Sabtu):
- Berdasar jawaban rekan-rekan GT di grup ini sebelumnya, menurut Anda, apa 8 aspek terpenting dari DQ yang perlu untuk mengukur AI Quotient?
Referensi: