Enam Tanda Murid yang Baik

Bagaimana kita mengukur pemuridan? Relatif mudah untuk mengukur kehadiran gereja, persembahan atau partisipasi kelompok kecil, tetapi bagaimana kita mengukur anggota gereja yang menjadi serupa dengan Kristus? Penilitian oleh Willow Creek Reveal menunjukkan bahwa kegiatan gereja tidak selalu membuat para pengikut Kristus menjadi orang-orang yang penuh pengabdian, tetapi adakah beberapa kegiatan yang bisa kita ukur untuk menolong jemaat kita bertumbuh?

Saya kira ada enam hal penting yang menunjukkan murid yang bertumbuh:

1. Melayani di gereja setempat. Kehadiran di gereja tanpa melayani tidak membuat saya bertumbuh sebagai seorang murid. Untuk bertumbuh, saya harus banyak melayani dengan waktu, talenta, dan harta saya.

2. Berdoa secara konsisten. Ini sangat jelas kelihatannya terlupakan. Seorang murid yang bertumbuh meniru pola berdoa Yesus yang konsisten dan sepenuh hati.

3. Membaca Alkitab setiap hari. Penelitian terpisah yang dilakukan oleh Willow Creek Association and Lifeway tentang pemuridan menunjukkan kesimpulan yang sama: satu faktor terbesar dalam bertumbuh sebagai seorang murid adalah membaca Alkitab setiap hari. Itu adalah pil ajaib pemuridan.

4. Ikut serta dalam komunitas alkitabiah. Pemuridan di seluruh Alkitab selalu ada dalam konteks komunitas. Bergabung dalam sebuah kelompok kecil tidak menjamin pemuridan, tetapi tidak bergabung dalam komunitas alkitabiah menghalangi pemuridan.

5. Terlibat aktif dalam misi penjangkauan ke luar. Murid-murid di Alkitab ikut serta dalam transformasi Kerajaan Allah di rumah mereka, masyarakat mereka, dan dunia mereka.

satu faktor terbesar dalam bertumbuh sebagai seorang murid adalah membaca Alkitab setiap hari.

FacebookTwitterWhatsAppTelegram

6. Menghasilkan murid-murid lain. Perintah terakhir Yesus sangat jelas: Jadikan murid. Setiap murid Kristus yang bertumbuh menghasilkan murid-murid lain.

Saya ingin menyarankan alat berikut yang berguna untuk menentukan suhu pemuridan dalam jemaat Anda (dan hidup Anda sendiri). Saya menggunakan singkatan SPREAD untuk membuat enam bidang penting ini lebih mudah diingat. Orang-orang yang hadir di gereja Anda mungkin memerlukan beberapa informasi tambahan untuk mengerti bagaimana Anda mendefinisikan masing-masing bidang sesuai konteks Anda.

Buatlah  survei sederhana dengan pertanyaan-pertanyaan berikut. Bagikan lembar survei dan pena kepada semua orang yang hadir pada suatu minggu, dan luangkan waktu selama kebaktian untuk mengisi survei tersebut bersama-sama.

Sebagai seorang murid Yesus yang bertumbuh, saya ... (lingkari hal-hal yang dilakukan)

•    Melayani gereja lokal saya dengan waktu, talenta, dan harta saya.
•    Berdoa secara konsisten.
•    Membaca Alkitab saya hampir setiap hari.
•    Ikut serta secara teratur dalam komunitas Alkitab (kelompok kecil).
•    Berpartisipasi aktif dalam misi penjangkauan ke luar.
•    Menghasilkan murid-murid lain.

Pertama kali Anda melakukan survei gunakan itu sebagai garis dasar untuk pemuridan. Pakai hasilnya untuk merayakan di bidang apa jemaat kuat dan fokuslahuntuk menolong mereka bertumbuh di bidang yang mereka masih lemah.

Pilih satu bidang yang tampaknya menjadi yang lemah dan berfokus selama empat bulan berikut untuk menumbuhkan bidang itu sebagai sebuah gereja. Lakukan lagi survei itu setiap tiga bulan sekali selama setahun untuk mengukur kemajuannya.(t/Rian)

Diterjemahkan dari:
Nama situs: Church Plants
URL: https://churchplants.com/articles/3406-a-tool-to-measure-discipleship.html
Judul asli artikel: 6 Marks of A Good Disciple
Penulis artikel: Geoff Surratt
Tanggal akses: 7 maret 2019